Siapkan Rp 2 triliun, United Tractors (UNTR) bakal buyback saham

Muamalat.co.id JAKARTA. PT United Tractors Tbk (UNTR) berencana melakukan pembelian kembali (buyback) saham dengan nilai sebanyak-banyaknya Rp 2 triliun. Perkiraan jadwal buyback saham UNTR berlangsung pada 22 Januari sampai 15 April 2026.

UNTR juga memastikan bahwa jumlah saham yang akan dibeli kembali tidak akan melebihi 20% dari modal ditempatkan dan disetor perusahaan.

Jumlah saham free float setelah pelaksanaan buyback saham juga tidak akan berkurang dari 7,5% dari modal ditempatkan dan disetor perusahaan.

“Dalam pelaksanaan pembelian kembali saham, perusahaan akan menggunakan dana internal perusahaan dan bukan dari pinjaman atau dana hasil penawaran umum,” tulis Manajemen UNTR dalam keterbukaan informasi, Kamis (22/1/2026).

Cek Harga Emas Antam Hari Ini (22/1): Turun Rp 15.000 Jadi Rp 2.790.000 Per Gram

Pihak UNTR berkeyakinan bahwa pelaksanaan buyback saham tidak akan berdampak negatif yang material terhadap kinerja operasional dan pendapatan perusahaan. Sebab, UNTR memiliki modal dan arus kas yang cukup untuk membiayai buyback saham dan membiayai kegiatan usaha perusahaan.

Selain memberi keyakinan kepada investor atas nilai saham UNTR secara fundamental, aksi buyback saham ini diharapkan dapat menstabilkan harga saham emiten tersebut dalam kondisi pasar yang fluktuatif.

“Pembelian kembali saham juga memberikan fleksibilitas bagi perusahaan dalam mengelola modal jangka panjang di mana saham treasuri dapat dijual pada masa yang akan datang dengan nilai yang optimal jika perusahaan memerlukan penambahan modal,” pungkas Manajemen UNTR.

  UNTR Chart by TradingView

Leave a Comment