Muamalat.co.id – JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan sementara atau suspensi enam saham mulai sesi I Kamis (8/1/2026).
Keenam saham tersebut antara lain, saham PT Arkora Hydro Tbk (ARKO), PT Sreeya Sewu Indonesia Tbk (SIPD), PT Graha Prima Mentari Tbk (GRPM), PT Astrindo Nusantara Infrastruktur Tbk. (BIPI), PT Alfa Energi Investama Tbk. (FIRE), dan PT Bumi Benowo Sukses Sejahtera Tbk. (BBSS).
Bursa melakukan suspensi sehubungan dengan terjadinya peningkatan harga kumulatif yang signifikan pada saham – saham tersebut. Suspensi dilakukan dalam rangka cooling down sebagai bentuk perlindungan bagi investor.
Penghentian sementara perdagangan saham ARKO, SIPD, GRPM, BIPI, FIRE, dan BBSS dilakukan di Pasar Reguler dan Pasar Tunai mulai sesi I tanggal 8 Januari 2026 sampai dengan pengumuman Bursa lebih lanjut.
IHSG Menguat pada Perdagangan Kamis (8/1) Pagi, ADRO, EMTK, UNVR Top Gainers LQ45
“Bursa mengimbau kepada pihak-pihak yang berkepentingan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan oleh Perseroan,” ujar Yulianto Aji Sadono, Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI dalam keterangan resmi, Rabu (7/1/2026).
Sebagai informasi, dalam sebulan terakhir saham ARKO melonjak 108,74%, saham SIPD naik 63,19%, dan saham GRPM naik 96,77%.
Berikutnya, saham BIPI melonjak 100% dalam sebulan terakhir. Saham FIRE terbang 165,98% dalam sebulan terakhir. Serta saham BBSS naik 80,69% dalam sebulan terakhir.