Cek 10 Saham Top Gainers Sepekan, Ada BUKK, ARKO, hingga BULL

Muamalat.co.id , JAKARTA — Sejumlah saham tercatat menguat signifikan menjadi top gainers saat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup cemerlang pada pekan ini. Saham BUKK, ARKO, hingga BULL mengalami lesatan harga dan menjadi top gainers sepekan. 

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 17–21 November 2025, saham PT Bukaka Teknik Utama Tbk. (BUKK) tercatat melesat 95,43% pada posisi Rp1.925. Pekan lalu, saham BUKK berada pada level Rp985 per lembar saham.

Selanjutnya saham PT Bintang Oto Global Tbk. (BOGA) melonjak 58,49% menjadi Rp840 per saham. Saham BOGA sebelumnya berada pada level Rp530 per saham pada pekan lalu.

Kemudian, saham PT Apexindo Pratama Duta Tbk. (APEX) juga naik 56,34% pada pekan ini menjadi Rp222 per saham, dari sebelumnya sebesar Rp142 per saham pada pekan lalu. 

: IHSG Sepekan Menguat 0,52% Tapi RNTH Turun 8,45%

Saham PT Suryamas Dutamakmur Tbk. (SMDM) juga menguat 54,6% ke level Rp1.260 per saham, dari sebelumnya sebesar Rp815 per saham pada pekan lalu. 

Selain itu saham PT Arkora Hydro Tbk. (ARKO) juga menguat 47,78% pekan ini menjadi Rp2.660 per saham, dari sebelumnya sebesar Rp1.800 per saham. 

Saham lainnya yang juga berada pada jajaran top gainers adalah saham PEGE yang naik 43,9% menjadi Rp177 per saham, dan saham INDO yang menguat 42,45% ke level Rp302 per saham. 

Demikian juga saham TRIN yang naik 37,86% menjadi Rp710 per saham, saham TRUK menguat 34,62% menjadi Rp665 per saham, dan saham BULL yang naik 33,64% ke level Rp294 per saham.

Sebelumnya, Sekretaris Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI) Kautsar Primadi Nurahmad mengatakan IHSG selama sepekan ditutup bervariasi.

“Peningkatan tertinggi pekan ini terjadi pada IHSG yang ditutup pada level  8.414,35 atau meningkat 0,52% dari 8.370,43 pada pekan sebelumnya,” katanya, Jumat (21/11/2025).

Selanjutnya, kapitalisasi pasar Bursa meningkat sebesar 0,49% menjadi Rp15.391 triliun dari Rp15.316 triliun pada pekan sebelumnya.

Bukaka Teknik Utama Tbk. – TradingView

Disclaimer: berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

Leave a Comment