IHSG ambrol 8 persen, Mensesneg Prasetyo Hadi doakan pasar saham segera pulih

Muamalat.co.id – Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi merespons anjloknya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Ia berharap, IHSG segera kembali menguat setelah mengalami kejatuhan tajam pada perdagangan Rabu (28/1).

“Kita berdoa bisa reborn lagi,” kata Prasetyo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.

Saat disinggung apakah rontoknya IHSG berkaitan dengan penunjukan Thomas Djiwandono sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), Prasetyo enggan memberikan penilaian lebih jauh.

“Secara teknis mungkin ditanyakan kepada yang lebih ahli,” tegasnya.

Sebelumnya, Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan sementara perdagangan saham atau trading halt pada sesi II perdagangan Rabu siang. Langkah tersebut diambil setelah IHSG anjlok hingga 8 persen.

“Pada hari ini, Rabu, 28 Januari 2026, telah dilakukan tindakan pembekuan sementara perdagangan sistem perdagangan di PT Bursa Efek Indonesia (BEI) pada pukul 13.43.13 waktu Jakarta Automated Trading System (JATS),” imbuh Corporate Secretary BEI, Kautsar Primadi.

Ia menjelaskan, trading halt dilakukan karena penurunan IHSG telah mencapai ambang batas 8 persen. Meski demikian, perdagangan kembali dilanjutkan pada pukul 14.13 WIB tanpa perubahan jadwal perdagangan.

Berdasarkan data RTI Business, IHSG terjun 8 persen atau melemah 718,44 poin ke level 8.261,78. Pada perdagangan tersebut, tercatat hanya 28 saham yang menguat, sementara 768 saham melemah dan 8 saham bergerak stagnan.

Leave a Comment